Infoparlemensukabumi.com||Anggota Komisi II DPRD Jabar Lina Ruslinawati melakukan pemantauan stok dan harga Bahan Pangan di Pasar Sukaraja Kabupaten Sukabumi. Politisi partai Gerindra ini melaporkan harga sejumlah komoditas konsumsi lebaran mulai naik jelang lebaran.
Lina melakukan Monev (monitoring dan evaluasi) Pasar Sukaraja Kabupaten Sukabumi pada tanggal 8 Mei 2021 kemarin bersama anggota Komisi II DPRD Jabar lainnya. “Jelang lebaran harga mulai naik karena hukum pasar berlangsung makin tinggi permintaan akan mendongkrak harga jual,” jelasnya kepada Media, Rabu (12/5/2021) melalui pesan singkat.
Bagi Lina, sejauh ini kenaikan harga sejumlah Bahan Pangan jelang lebaran masih relatif terjangkau. Ia menekankan bahkan kenaikan akibat permintaan tinggi lebih terkendali dibandingkan akibat stok berkurang.
“Jadi dalam setiap pemantauan di pasar kami dari Komisi II juga memastikan stok barang. Jangan sampai ada kelangkaan atau stok tidak ada. Kondisi tersebut akan membuat panik pasar, harga melambung tinggi tak terjangkau,” bebernya.
Catatan Lina dalam monev kali ini, standar harga Bahan Pangan tertentu di sejumlah pasar di Kabupaten Sukabumi relatif harganya dibawah harga rata-rata Jawa Barat. Ini terjadi karena pasokan Bahan Pangan dilakukan oleh petani atau peternak lokal Sukabumi sehingga, rantai distribusinya tidak terlalu panjang.
“Kita akan mendorong semua Bahan Pangan di pasar diproduksi oleh petani dan peternak lokal. Kabupaten Sukabumi punya potensi karena lahannya luas, sehingga harga jual bisa lebih murah,” pungkasnya.
Komentar