oleh

Kunjungi Ponpes GIM, Kinerja Ketua DPRD Kabupaten Sukabumi Dievaluasi

-Berita-2,398 views

Ketua DPRD Kabupaten Sukabumi, Agus Mulyadi mengunjungi Pondok pesantren Global Insani Mandiri (GIM) di Kampung Karangsirna, Desa Nangerang, Kecamatan Cicurug, Kabupaten Sukabumi, Jumat (9/11/2018). Dalam kesempatan ini Agus meminta ulama dan santri serta masyarakat untuk terus mempertahankan suasana sejuk di Kabupaten Sukabumi jelang tahun politik.

“Di tahun politik ini, mari kita ciptakan suasana Pemilu senang, damai, sejuk dan tentram. Hindari menyebar kebencian, dengki dan hoax,” papar Agus.

Politisi Partai Golkar ini juga kembali menyampaikan program-program yang telah dilaksanakan terkait mendukung kegiatan keagamaan khususnya di wilayah Cicurug. Seperti mengawal bantuan untuk pondok pesantren, majelis taklim, serta Gedung Islami Cicurug Centre (GICC).

Pimpinan GIM, KH Raden Gondar Hibatullah mengakui peran Ketua DPRD Kabupaten Sukabumi dalam mendukung kegiatan umat cukup besar. Sebagai legislator, Agus dinilai cakap dalam mengawal pembangunan sarana prasana keagamaan dan infrastruktur, khususnya di wilayahnya.

“Beliau, Agus,  merupakan asli sini (Cicurug). Kinerjanya sudah terbukti bukan sebatas janji,” ujarnya.

Komentar

News Feed