oleh

Miras Oplosan Telan Korban, Begini Reaksi Komisi III DPRD Kabupaten Sukabumi

-Berita-1,969 views

Anggota Komisi III DPRD Kabupaten Sukabumi, Anis Fuad, turut prihatin atas peristiwa tewasnya beberapa remaja akibat minuman keras oplosan yang terjadi di Palabuhanratu, Senin (9/4/2018) kemarin.

“Kejadian ini sangat meprihatinkan sehingga perlu perhatian kita bersama,” ujar Anis.

Dirinya meminta kepada pihak terkait agar segera menangani dan menyelesaikan masalah tersebut lantaran berkaitan dengan masa depan generasi muda.

Kepada pemerintah daerah yang membidanginya harus segera diusut tuntas, karena menyangkut generasi kita dimasa yang akan datang,” tegasnya.

Anis berharap kedepannya kejadian tragis dan memalukan ini jangan sampai terjadi lagi. Baik di Palabuhanratu maupun wilayah lainnya.

“Saya berharap kedepan tidak adak lagi kejadian yang serupa,” pintanya.

Komentar

News Feed